3 Bentuk-Bentuk Latihan Kecepatan dan Cara Melakukannya
Kecepatan dibutuhkan oleh tubuh untuk melakukan kegiatan atau aktivitas sehari-hari, apalagi jika Anda seorang olahragawan. Pengertian kecepatan sendiri adalah kemampuan untuk menggerakkan tubuh dari satu posisi ke posisi lain dalam waktu yang relative singkat dan cepat. Kecepatan dapat dihitung dengan mengetahui selisih waktu antara waktu kapan tugas gerak akan dimulai dan waktu kapan tugas gerak akan berakhir.
Anda dapat melatih kecepatan gerak dari seluruh bagian tubuh Anda dengan beberapa macam latihan. Sebelum memulai latihan kecepatan, baiknya Anda sebelumnya melakukan pemanasan terlebih dahulu. Lakukan pemenasan dan peregangan terutama bagian otot-otot kaki Anda, hal ini dilakukan agar Anda dapat terhindar dari cidera yang dapat mengganggu aktifitas dan kerja Anda untuk sehari-harinya.
Latihan kecepatan yang dapat Anda lakukan adalah jenis latihan yang memang mencakup berbagai gerakan untuk membantu tubuh lebih tangkas dan lincah. Latihan kecepatan ini sangat dibutuhkan oleh para atlet yang mendalami olahraga dan membutuhkan teknik kecepatan. Olahraga memang butuh yang namanya cepat dan lincah, tapi tidak semua olahraga membutuhkan kecepatan. Itulah mengapa tidak semua atlet memfokuskan kepada latihan kecpatan, tergantung dari jenis olahraga apa yang ditekuni. Walaupun Anda mungkin bukan atlet, tetapi juga ada beberapa profesi yang membutuhkan kecepatan, seperti misalnya polisi dan tentara. Mungkin Anda masih bingung sebenarnya bagaimana fungsi dan praktek nyata dari kecepatan dalam olahraga. Berikut ini adalah beberapa macam olahraga yang membutuhkan latihan kecepatan dalam mempraktekkannya.
Baca : Peraturan dalam Permainan Bola Voli – Teknik Dasar Bola Voli – Jenis-jenis Olahraga yang Sering Dipertandingkan di Indonesia – Sejarah Olahraga Arung Jeram dan Manfaatnya – Macam-macam Olahraga Air Beserta Penjelasannya – Olahraga Polo Air
- Olahraga Bola Voli
Bola voli adalah olahraga yang termasuk dalam salah satu olahraga yang membutuhkan kecepatan. Itulah sebabnya, para atlet bola voli akan menjalani latihan kecepatan selain teknik dalam bermain bola voli sendiri. Latihan kecepatan pada atlet bola voli ini dilakukan untuk kecepatan dalam melihat arah bola, memposisikan diri untuk menerima bola, pun juga memutuskan penyerangan dengan bola yang diterima. Tidak mungkin seorang atlet bola voli tidak memiliki kecepatan yang terlatih sebagai teknik dasar bola voli yang harus dimiliki. Jika atlet bola voli tidak memiliki kecepatan, maka tentu saja akan lama untuk mengambil keputusan mengarahkan bola ke lapangan lawan. Hal ini tentunya akan menjadi poin bagi tim lawan. Oleh sebab itu, salah satu kegunaan dari latihan kecepatan adalah juga untuk membantu para atlet bola voli menyelesaikan pertandingan dengan baik dan mendapatan hasil yang maksimal.
- Olahraga Bulu Tangkis
Bulutangkis adalah salah satu olahraga yang digemari masyarakat Indonesia. Tentu saja seperti yang sering kita lihat, olahraga bulu tangkis juga adalah olahraga yang perlu dengan kemampuan kecepatan yang baik. Olahraga ini merupakan olahraga yang dilakukan dengan memindahkan shuttle cock dari satu sisi ke sisi lain. Bagaimana melaukan smash keras dengan cepat agar shuttlecock tidak dapat dikembalikan oleh lawan. Selain melakukan penyerangan, latihan kecepatan juga dibutuhkan atlet ketika melakukan defense. Bagaimana atlet dapat mengembalikan bola ke tempat yang kosong setelah dapat serangan dari lawan. Dalam permainan olahraga bulutangkis juga terdapat isitilah adu drive. Adu drive ini sangat membutuhkan yang namanya kecepatan dan ketepatan. Agar bola yang dipukul tidak dapat dikembalikan oleh lawan. Selain kecepatan atlet, juga dituntut untuk fokus dan konsentrasi terhadap kemana arahnya bola akan datang. Itulah sebabnya, mengapa jika Anda perhatikan para atlet bulu tangkis terlihat sangat mudah berpindah pindah tempat di lapangan dan mudah untuk mengembalikan bola .
Baca : Strategi dan Format dalam Futsal – Jenis-jenis Olahraga Lompat dalam Atletik – Macam-macam Pemanasan Sebelum Olahraga – Macam-macam Pelanggaran dalam Bola Basket – Teknik Dasar Bola Basket – Peraturan dalam Permainan Bola Basket
- Olahraga Renang
Renang juga olahraga yang menarik dan banyak disukai oleh masyarakat Indonesia. Anda tentu mengetahui bahwa pemenang dalam olahraga renang ditentukan dari siapa atlet yang paling cepat sampai di titik finish. Tidak seperti olahraga lari yang memang digunakan untuk melatih kecepatan, olahraga renang memang membutuhkan kecepatan untuk dapat memenangkan pertandingan. Dalam renang banyak sekali manfaatnya. Renang dapat menyehatkan pernapasan Anda. Maka dari itu selain latihan pernapasan maka latihan kecepatan juga sangat dibutuhkan. Karena dalam olahraga renang, hal yang diharapkan adalah dapat mencapai titik akhir dalam eaktu yang singkat.
- Olahraga Senam
Senam juga membutuhkan kecepatan. Senam yang membutuhkan kecepatan adalah senam aerobik. Memang sudah terkenal jika senam aerobik adalah senam yang intensistasnya tinggi. Anda juga butuh kecepatan agar dapat mengikuti pelatih senam dengan gerakan-gerakan dan iramanya.
- Olahraga Sepak Bola
Sepak bola adalah salah satu olahraga yang digemari oleh masyarakat. Tidak hanya Indonesia saja, tetapi bahkan dunia. Sudah banyak diketahui jika olahraga sepak bola ini juga membutuhkan kecepatan untuk dapat dilakukan dengan baik dan memenangkan pertandingan. Olahraga sepak bola dilaksanakan pada suatu lapangan yang ukurannya sangat luas. Ukuran lapangan sepak bola ini memang tidak umum untuk dikelilingi secara keseluruhan. Tetapi seorang pemain sepak bola harus data bertanggung jawab dengan pposisinya masing-masing. Misalnya pemain tersebut berada di posisi bertahan, maka dia harus cukup kuat dan cukup cepat untuk membendung serangan-serangan dari lawan. Walaupun dia harus berlari berkeliling di lapangan sepak bola yang luas sekali itu.
Itu tadi adalah beberapa contoh olahraga yang membutuhkan kecepatan. Walaupun Anda bukan seorang atlet tentu membutuhkan latihan kecepatan juga agar aktivitas dan kerja Anda dapat maksimal.
Baca : Olahraga Air Sejarah Teknik dan Peraturannya – Macam-macam Latihan Keseimbangan Tubuh – Macam-macam Latihan Kecepatan – Teknik Dasar Gerakan untuk Pemanasan Sebelum Olahraga – Macam-macam Pemanasan Sebelum Olahraga – Fungsi Melakukan Pemanasan dalam Latihan Senam Aerobik
Untuk meningkatkan kecepatan yang dilakukan pada beberapa olahraga tersebut dibutuhkan latihan secara intensif. Berikut ini adalah 3 bentuk-bentuk latihan kecepatan dan cara melakukannya yang dapat Anda lakukan untuk meningkatkan kecepatan.
1. Lari Sprint Berulang
Lari sprint dapat menjadi pilihan alternatif Anda untuk menambah kecepatan dalam diri Anda. Anda tentu sudah familiar dengan istilah lari sprint ini bukan? Lari sprint merupakan istilah yang digunakan untuk menunjukkan olahraga lari dengan kecepatan tinggi pada jarak dekat, tetapi kecepatan pada sprint ini perlu Anda ingat. Kecepatan lari sprint adalah lebih tinggi dari lari biasa dan lebih rendah dari kemampuan lari maksimal Anda Jadi untuk melakukan lari sprint ini Anda harus mengetahui bagaimana kondisi fisik dan kemampuan Anda. ada baiknya untuk mencatat rekor waktu ketika Anda melakukan latihan kecepatan dengan menggunakan lari sprint. Rekor yang dicatat tersebut dapat menjadi perbandingan sebagai acuan untuk meningkatkan kecepatan Anda. Lakukan latihan ini maksimal dua kali seminggu dan lihat bagaimana perubahan rekor lari sprint Anda.
2. Latihan Plyometric
Masih banyak orang yang asing dengan istilah latihan plyometric. Tahukah Anda apa itu latihan plyometric? Jenis latihan ini sebenarnya sudah banyak dilakukan bagi yang mengetahui, namun namanya masih kurang terkenal di telinga masyarakat. Plyometric sebenarnya adalah latihan sederhana. Plyometric adalah latihan gerak yang dilakukan oleh seseorang dengan lompatan dari titik Anda berdiri ke titik lain yang lebih tinggi. Gerak plyometric ini sangat baik untuk membuat otot kaki Anda lebih kuat dan lebih cepat dalam memberikan efek kontraksi otot. Sehingga jika dilakukan dengan rutin dari waktu ke waktu, maka Anda pun semakin hari dapat memiliki kemampuan kecepatan yang semakin baik. Selain kecepatan Anda juga akan mendapatkan kekuatan pada kaki Anda.
3. Latihan Split – Squat – Jump
Alternatif lain yang dapat Anda jadikan pilihan latihan kecepaan adalah latihan split-squat-jump. Jenis latihan ini dapat Anda lakukan dengan posisi awal seperti akan melakukan squat namun kaki dibuka lebih lebar. Kemudian lakukanlah squat dengan sambil melakukan lompatan. Artinya Anda akan melakukan squat sambil berpindah tempat dari satu titik ke titik lainnya. Ulangi latihan ini sebanyak 3 set dalam satu kali latihan. Dan untuk masing-masing kaki sebanyak 10 kali dalam satu set. Jika hal ini Anda lakukan secara rutin maka kecepatan Anda juga akan bertambah.
Baca : Macam-Macam Nomor Lempar dalam Atletik beserta Penjelasannya – Macam-Macam Nomor Lari dalam Atletik beserta Penjelasannya – Macam-Macam Start dalam Perlombaan Lari
Demikianlah artikel mengenai bentuk-bentuk latihan kecepatan dan cara melakukannya untuk meningkatkan kecepatan Anda dalam olahraga. Semoga artikel ini bermanfaat dan salam olahraga!