Macam-macam latihan untuk daya tahan tubuh adalah berbagai upaya yang banyak dilakukan dalam masyarakat untuk memiliki tubuh yang sehat dan kuat. Daya tahan tubuh merupakan istilah yang digunakan untuk menjelaskan bagaimana tubuh memiliki imunitas yang merupakan senjata paling kuat untuk dapat melawan berbagai penyakit yang menyerang. Memiliki daya tahan tubuh yang baik, artinya memiliki tubuh yang kuat dengan imunitas yang bekerja dengan baik. Tentu kondisi ini sangat diharapkan oleh setiap orang. Namun, memang tidak mudah untuk dapat mempertahankan daya tahan tubuh tetap baik ketika sedang juga menjalani aktivitas dan hidup.
Kebanyakan jenis olahraga adalah olahraga yang diketahui memiliki tujuan untuk kekuatan. Walau terkesan hanya kekuatan secara fisik, faktanya olahraga dan berbagai jenis latihan diketahui juga dapat meningkatkan daya tahan tubuh. Sayangnya, menurut berbagai sumber informasi, macam macam latihan untuk daya tahan tubuh ini belum banyak diketahui dalam masyarakat. Ada banyak masyarakat yang belum mengetahui bahwa daya tahan tidak selalu berarti kekuatan tetapi ketahanan. Jadi terdapat perbedaan juga dalam olahraga yang dilakukan untuk melatih kekuatan ataukah ketahanan.
Perbedaan antara kekuatan dan ketahanan tubuh ini kemudian dijelaskan sebagai berikut, bahwa kekuatan adalah suatu kondisi manusia dengan memiliki sekumpulan otot untuk mampu menerapkan suatu pukulan, tendangan, dengan sangat kuatnya. Akan tetapi, di sisi lain ketahanan tubuh ialah suatu kemampuan dalam mempertahankan tubuh untuk dapat menjalankan kekuatan seperti pukulan dan tendangan dalam jangka waktu lama. Jadi perbedaan keduanya pada kekuatan dan ketahanan tubuh terletak pada penekanan suatu kondisi seseorang.
Macam-Macam Latihan untuk Daya Tahan Tubuh
Selanjutnya, seperti dijelaskan sebelumnya diperlukan suatu informasi lengkap mengenai apa saja latihan untuk daya tahan tubuh yang baik dilakukan. Sebenarnya pada praktiknya terdapat banyak jenis latihan yang sama antara melatih kekuatan dan ketahanan. Misalnya pada latihan ketahanan terdapat juga latihan squat jump, push-up, pull-up, squat thrust, dan back up. Bedanya, ketahanan akan melakukan latihan latihan tersebut dalam jangka waktu yang lebih lama untuk meningkatkan daya tahan itu sendiri. Sehingga perlu dijamin tidak terjadi bahaya karena adanya kesalahan dalam melakukan pertahanan latihan dalam beberapa saat.
Jika terjadi kesalahan dalam pelaksanaan latihan, maka anda akan mengalami banyak kerugian juga. Oleh sebab itu, ketahuilah dahulu beberapa macam latihan di bawah ini untuk anda coba di waktu waktu luang anda. Jangan ragu untuk melakukannya juga di pagi hari, karena beberapa latihan termasuk dalam jenis olahraga ringan yang dapat dilakukan di pagi hari.
Tidak menunggu lama lagi, berikut ini informasi mengenai latihan yang wajib anda coba. Semoga anda dapat segera memiliki ketahanan tubuh yang baik dan tidak hanya kuat sesaat saja.
- Latihan dengan Gerakan Squat Jump
Pertama, anda dapat memulai rutinitas latihan untuk daya tahan tubuh anda dengan melakukan squat jump. Gerakan squat jump ini merupakan bentuk gabungan antara gerakan latihan squat dan gerakan melompat (jump). Jenis gerakan latihan ini tergolong latihan ketahan karena membuat anda harus mempertahankan posisi tubuh berulang kai sambil squat dan melompat. Cara melakukan squat jump pertama tama dapat anda mulai dengan melakukan berdiri secara tegak dan kemudian angkatlah salah satu kaki hingga berada di depan. Selanjutnya, posisikan kedua tangan anda di belakang kepala. Setelah itu, tekuklah kedua kaki anda sampai salah satu tumit anda menyentuh lantai. Akan tetapi, tubuh harus tetap tegak lurus dan tangan tetap diatas kepala. Kemudian lakukan lompatan dan pendaratan pada posisi kaki yang bergantian dari posisi saat melompat. Artinya, kaki yang sebelumnya di depan menjadi di belakang dan begitu seterusnya. Terus lakukan berulang kali untuk kemudian dapat meningkatkan terus daya tahan tubuh anda.
- Latihan dengan Gerakan Split Squat Jump
Kedua, jenis gerakan latihan untuk daya tahan tubuh lainnya yang bisa anda mulai lakukan adalah gerakan split squat jump. Gerakan ini sebenarnya memiliki satu kesamaan dengan gerakan sebelumnya, yaitu sama sama terdapat gerakan squat. Jadi anda kemudian dapat merasakan bahwa squat adalah latihan ketahanan yang paling banyak diandalkan. Pertama tama, gerakan dapat dimulai dengan melakukan posisi spilt yaitu dengan satu kaki didepan dan satu kaki dibelakang dan tertempel di lantai. Selanjutnya, lakukanlah penurunan tubuh anda lalu lakukan gerakan melompat ke udara. Saat mendarat pastikan untuk melakukan pergantian salah satu posisi kaki pada saat melompat diudara sehingga kaki kanan di depan menjadi kaki kanan dibelakang dan sebaliknya. Pastikan juga saat mendarat anda perlu memposisikan posisi tumit anda berdekatan dengan bokong. Daya tahan tubuh yang dihasilkan melalui latihan ini diketahui sangatlah efektif. Selain itu, latihan ini juga termasuk dalam macam macam olahraga untuk mengecilkan perut buncit di rumah yang bisa anda coba.
- Latihan dengan Gerakan Push Up
Ketiga, jika anda ingin melatih daya tahan tubuh anda bisa melakukan gerakan latihan push-up. Gerakan latihan ini akan memberikan fungsi untuk menguatkan otot bisep serta otot trisep maka akan membuat otot akan tampak lebih bertambah dan indah. Maka dengan demikian anda bisa melakukan gerakan ini dengan cara memposisikan badan secara tengkurap dengan kedua tangan berada disisi kanan kiri badan anda. Lalu lakukanlah dorongan badan ke atas dan ke bawah dengan pusat kekuatan pada tangan secara utuh. Setelah itu, anda bisa memposisikan kaki dan badan secara tegak lurus lagi kemudian badan akan turun tanpa menyentuh lantai lalu naikan kembali secara berulang-ulang. Kombinasi gerakan inilah yang akan membuat tubuh anda memiliki daya tahan tubuh yang lebih kuat lagi.
- Latihan dengan Gerakan Pull Up
Keempat, masih adalah lagi jenis latihan berupa gerakan untuk anda memiliki daya tahan tubuh yang lebih baik. Agar kondisi anda mengalami peningkatan daya tahan tubuh secara keseluruhan, maka gerakan ini harus dilakukan dengan rutin. Anda dapat mencobanya dengan melakukan gerakan pull up, salah satu jenis olahraga yang mudah dan murah dilakukan di rumah ini. Anda cukup melakukannya sebanyak satu set saja, maka anda bisa memulai dengan tekuk kaki anda sampai menyentuh tumit. Angkat beberapa kali tubuh anda hingga terjadi pergerakan dan reaksi otot di tubuh anda. Ulangi beberapa kali lagi untuk daya tahan tubuh yang semakin terlatih.
- Latihan dengan Gerakan Squat Thrust
Kelima, daya tahan tubuh juga dapat dilatih dengan gerakan squat thrust. Jenis latihan kekuatan daya tahan tubuh ini adalah latihan yang ketika dilakukan akan memberikan reaksi efek pada kaki, lengan, serta dada anda. Akhirnya anda akan mengalami peningkatan daya tahan tubuh pada seluruh sistem organ tubuh secara keseluruhan. Bagaimana dapat melakukannya? Mulailah dengan melakukan posis seperti badan membungkuk ke belakang serta kedua tangan menyentuh lantai. Setelah itu, lanjutkan dengan seperti hendak latihan plank. Artinya, anda dapat melanjutkannya dengan memosisikan kaki diluruskan ke belakang, lebarkan, lalu satukan. Lakukan berulang-ulang hingga batas akhir stamina anda. Terus lakukan keesokan harinya lagi, dan lagi, hingga anda dapat meningkatkan daya tahan tubuh anda.
- Latihan dengan Gerakan Kelenturan Punggung dan Tungkai
Keenam, lakukan gerakan yang sangat sederhana ini untuk dapat memberikan suatu kemampuan daya tahan yang baik pada bagian punggung dan tungkai anda. Jadi anda tidak mudah lagi kelelahan dan lemas di bagian punggung dan tungkai ini. Cara pertama dapat anda lakukan dengan memposisikan tubuh seperti duduk secara mengangkang. Kemudian posisikan kedua tangan anda dipunggung dan tarik kebawah sampai ketengah dalam waktu tiga detik. Akan terjadi reaksi cepat antara punggung dan tungkai anda dan daya tahan tubuh anda pun dapat lebih terlatih. Gunakan latihan ini juga sebagai cara melatih fisik tubuh agar kuat dan selalu sehat.
- Latihan dengan Gerakan Kelenturan Pergelangan Tangan
Latihan terakhir atau ketujuh, anda dapat memiliki daya tahan tubuh yang baik dengan melakukan gerakan untuk kelenturan pergelangan tangan anda. Artinya, gerakan ini akan membuat sendi otot tangan lebih leluasa dan tidak ada ketegangan. Jika demikian anda bisa mencobanya dengan cara pertama, memposisikan diri dalam posisi berdiri tegak dan kaki dibuka selebar bahu. Setelah itu, posisikan kedua tangan lurus didepan kemudian posisikan jemari di kedua tangan secara merapat. Anda kemudian dapat melakukan pemutaran pergelangan tangan secara teratur sehingga kedua telapak tangan akan menghadap ke atas kepala. Terus lakukan berulang kali hingga batas daya tahan tubuh anda.
Berbagai Manfaat Macam Macam Latihan untuk Daya Tahan Tubuh
Walau beberapa latihan di atas disebutkan memiliki manfaat untuk meningkatkan daya tahan tubuh, ternyata ada banyak manfaat lain juga yang bisa anda dapatkan. Jadi sambil mencapai tujuan untuk daya tahan tubuh yang lebih baik, rasakanlah juga beberapa manfaat dari rutin latihan berikut ini.
- Anda dapat memiliki alasan untuk tetap berolahraga secara fisik
- Anda dapat memiliki kekuatan otot yang lebih baik
- Anda dapat menjadi lebih baik terlindungi dari sebuah cedera
- Anda dapat menjadi lebih cepat berlari, melempar, serta memperkuat stabilitas sendi-sendi
- Anda dapat merasakan reaksi pembentukan pada otot sehingga tubuh anda menjadi lebih menarik
Itulah tadi informasi mengenai beberapa macam macam latihan untuk daya tahan tubuh serta manfaat lain yang mungkin juga dapat anda rasakan bersamaan. Latihan untuk daya tahan tubuh ini juga dapat anda gunakan sebagai tips untuk meningkatkan stamina dalam berolahraga. Semoga anda dapat segera merasakan berbagai manfaatnya dengan melakukan latihan ini secara rutin. Segeralah berlatih dan miliki tubuh yang sehat dan ketahanan yang kuat.